Menghasilkan buah papaya lebih manis

pepaya manis_crop 
Rasa lebih manis merupakan kombinasi dari penyediaan dan penyimpanan hasil fotosintesis dalam buah. Karena itu, tanaman pepaya harus mendapatkan dukungan faktor yang menyokong fotosintesis dan penyimpanan yang efektif. Dengan demikian, tanaman membutuhkan keseimbangan unsur hara N dan K.
Berikut ini beberapa hal yang dapat ditempuh untuk memperoleh buah pepaya yang lebih manis.

  1. Pertahankan penyediaan air di perakaran tanaman dengan cara penambahan pupuk kandang (5 – 10 kg/pohon) dan kapur (1 – 2 kg/pohon) secara rutin, yakni minimum 6 bulan sekali.
  2. Penuhi kebutuhan unsur hara mikro. Di daerah dengan curah hujan tinggi, sering terjadi kekurangan hara mikro seperti boron. Karena itu, perlu pemberian pupuk mikro, seperti solubor dengan cara disemprot ke daun atau diberi borax dosis 100 g/pohon setiap 6 bulan sekali.
  3. Berikan pupuk KNO3 secara teratur untuk menyediakan hara N dan K yang seimbang. Dosisnya 40 – 50 g/pohon dan diberikan setiap bulan, karena pepaya berbuah sepanjang musim.
  4. Pada musim hujan banyak terjadi pencucian hara. Karena itu lakukan penyemprotan pupuk KNO3 ke daun tanaman dengan konsentrasi semprot 2 g/liter setiap 2 minggu sekali.
  5. Kendalikan organisme pengganggu tanaman (OPT) dan gulma secara rasional.

Related Product :

+ komentar + 1 komentar

Anonim
5 September 2013 pukul 01.05

kalau sekarang harga bibitnya yang super berapa ya mas..?

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Aneka Tani Mandiri - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger